Jurnal Information System https://jurnalteknik.unkris.ac.id/index.php/jis <p>==========================================================================</p> <ol> <li><strong>Judul Jurnal</strong> : Jurnal Information System</li> <li><strong>Inisial</strong> : JIS</li> <li><strong>Frekuensi</strong> : Mei dan November</li> <li><strong>ISSN Online</strong> : <a href="https://issn.brin.go.id/terbit/detail/20210603171946915">2807-7849</a></li> <li><strong>Pemimpin Redaks</strong>i : Elmi Devia, S.Kom., M.Kom.</li> <li><strong>Penerbit</strong> : Prodi Sistem Informasi Fakultas Teknik Universitas Krisnadwipayana</li> </ol> <p>==========================================================================</p> <p><strong>Jurnal Information System (JIS)</strong> : ISSN <strong><a href="https://issn.brin.go.id/terbit/detail/20210603171946915">2807-7849</a> </strong>(Online) adalah sebuah wadah bagi para peneliti yang berkeinginan untuk melakukan publikasi terhadap karya ilmiah yang dihasilkan. Adapun Jurnal Information System (JIS) adalah jurnal yang dikelola oleh Prodi Sistem Informasi dibawah naungan Fakultas Teknik Universitas Krisnadwipayana. Untuk bidang keilmuan yang akan di terbitkan adalah bidang Ilmu Informatika dan Komputer umumnya, bidang Sistem Informasi khususnya. Jurnal Information System (JIS) direncanakan akan terbit dua kali dalam satu tahun, yaitu bulan <strong>Mei</strong> dan <strong>November</strong>.</p> id-ID elmidevia@gmail.com (Elmi Devia, S.Kom, M.Kom.) junaidi.mn@gmail.com (Ir. Junaidi, M.Kom.) Fri, 31 May 2024 00:00:00 +0800 OJS 3.3.0.12 http://blogs.law.harvard.edu/tech/rss 60 Sistem Informasi Penerimaan Siswa Baru Sekolah Dasar Negeri 4 Kuta Blang Bireuen https://jurnalteknik.unkris.ac.id/index.php/jis/article/view/359 <p><strong>Abstrak</strong>- Tujuan penelitian yang ingin dicapai dalam tugas akhir adalah membangun sebuah sistem informasi yang mampu memudahkan panitia Penerimaan Siswa Baru (PSB) dalam mengelola data mulai dari pendaftaran, seleksi, penjurnalan, pengumuman, sampai pada tahap terakhir yaitu pendaftaran ulang. Penelitian ini diharapkan dapat membantu panitia PSB dalam mengelola pendataan calon siswa baru. Metode yang digunakan yaitu metode <em>waterfall</em>, dimana perancangan diawali dengan analisis, <em>design, </em>uji coba dan pemeliharaan. Hasil pengujian yang diperoleh berdasarkan metode <em>waterfall </em>dengan mengamati hasil <em>eksekusi </em>melalui data uji dan memeriksa fungsional dari perangkat lunak menggunakan pengujian <em>Black Box Testing </em>didapat bahwa keakuratan data yang diperoleh yaitu 85%. Dari sistem informasi penerimaan siswa baru ini terdapat kelebihan dan kekurangannya. Kelebihannya adalah proses penginput data lebih mudah dan efisien, pencarian data akan lebih aman karena menggunakan <em>database</em>, dan juga sistem informasi sudah meliputi laporan siswa baru dan pengumuman. Proses pendaftaran dan pengumuman dan registrasi ulang sudah mencakup dalam proses tersebut. Sedangkan kekurangannya adalah siswa tidak bisa melakukan pendaftaran ulang melalui sistem ini.</p> Chaeroen Niesa Hak Cipta (c) 2024 Chaeroen Niesa https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 https://jurnalteknik.unkris.ac.id/index.php/jis/article/view/359 Fri, 31 May 2024 00:00:00 +0800 Rancang Bangun Sistem Informasi Administrasi Akademik Pada Program Studi Sistem Informasi Universitas Krisnadwipayana https://jurnalteknik.unkris.ac.id/index.php/jis/article/view/570 <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan Sistem Informasi Administrasi Akademik pada Program Studi Sistem Informasi di Universitas Krisnadwipayana. Implementasi sistem ini menggunakan framework CodeIgniter, bahasa pemrograman PHP dan MySQL. Alat bantu perancangan yang digunakan meliputi UML (<em>Unified Modeling Language</em>), <em>Flowmap</em>, dan <em>Flowchart</em>. Hasil penelitian ini adalah Sistem Informasi Administrasi Akademik dengan tiga peran utama, yaitu Admin, Prodi, dan Mahasiswa. Pengujian aplikasi menunjukkan bahwa aplikasi telah melewati pengujian fungsional dengan baik dan sesuai dengan rancangan. Fitur-fitur seperti pengelolaan data mahasiswa, pengelolaan data dosen, pengelolaan data user, kegiatan <em>capstone project</em>, PKL, TA/Skripsi, permohonan cuti akademik, dan permohonan SKPI telah berhasil diimplementasikan dengan baik. Dengan implementasi sistem ini, diharapkan administrasi akademik di Program Studi Sistem Informasi dapat berjalan lebih efisien dan efektif. Sistem ini diharapkan dapat membantu meningkatkan kinerja dan memberikan kemudahan akses informasi bagi para pihak yang terlibat dalam proses administrasi akademik, seperti staf administrasi, dosen, dan mahasiswa.</p> Junaidi, Elmi Devia Hak Cipta (c) 2024 Informasi System UNKRIS https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 https://jurnalteknik.unkris.ac.id/index.php/jis/article/view/570 Fri, 31 May 2024 00:00:00 +0800